Kumpulan Informasi Seputar Kord Gitar Lagu Kidung Jemaat Serta Link Download Lagu Rohani Kristen

Lirik dan Not NKB 167 Tuhan Yesus Sahabatku

NKB.167 TUHAN YESUS SAHABATKU 
Syair: I Have Found a Friend in Jesus / The Lily of The Valley; Charles W. Fry
Terjemahan: YAMUGER
Lagu: William S. Hays

Tuhan Yesus sahabatku, tercinta dan erat,
melebihi segalanya bagiku:
Bunga bakung paling indah yang tumbuh di lembah,
mengampuni menyucikan diriku.
Penghibur dalam duka, Penolong yang teguh;
kepadaNya 'ku serahkan kuatirku.

Refrein:
Bunga bakung paling indah yang tumbuh di lembah,
melebihi segalanya bagiku.

Di setiap pencobaan dan duka batinku
Ia benteng dan perisaiku tetap.
Demi Dia 'ku tinggalkan berhala hatiku;
oleh Dia 'ku bertahan dan tegap.
Digoda oleh Iblis, 'ku takkan menyerah;
Yesus jamin kemenangan imanku.

Ia takkan membiarkan dan meninggalkanku;
aku hidup oleh iman padaNya.
Ia tembok yang berapi di sekelilingku,
Roti Hidup yang membuatku kenyang.
Kelak di kemuliaan 'ku nampak wajahNya
dan berkat sorgawi melimpahiku.
Lirik dan Not NKB 167 Tuhan Yesus Sahabatku
Lirik dan Not NKB 167 Tuhan Yesus Sahabatku

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Lirik dan Not NKB 167 Tuhan Yesus Sahabatku

0 komentar:

Posting Komentar